Sumber Line Today -Saat menjalin sebuah hubungan, kepercayaan memegang peranan penting di dalamnya. Dianggap sebagai sebuah pondasi, hubungan antara pria dan wanita tidak akan pernah lama jika tak dilandasi dengan kepercayaan.
Namun, jika kita tak kuat membangun pondasi tersebut, tak menutup kemungkinan salah satu di antaranya akan pergi mencari pondasi yang lain. Hal inilah yang biasanya banyak dialami oleh para pasangan kekasih.
Banyak wanita yang akhirnya harus menerima kenyataan kekasih mereka berselingkuh dengan wanita lain. Sikap yang mendadak berubah hingga jarangnya frekuensi berkomunikasi menjadi awal mula tanda perselingkuhan itu terjadi.
Tak hanya itu, ada beberapa tipe pria yang menunjukkan jika mereka sedang berselingkuh. Seperti dilansir Times of India, berikut tipe-tipe pria yang selalu berselingkuh:
1. Bukan Anak Mami
Dan, jika kamu pernah mendengar pasanganmu berbicara buruk tentang ibunya atau bahkan ia menghina serta berteriak saat kamu berada di sekitarnya, bisa dipastikan ia tidak menghormati kamu dan sang ibu.
2. Pria Misterius
Biasanya, orang yang berselingkuh menyimpan banyak rahasia tentang berbagai hal. Ia juga tidak akan memberi tahu kamu kemana dirinya pergi atau apa yang sedang ia lakukan. Tapi, pasanganmu akan senang mengetahui semua tentang dirimu dan berusaha menjadi pendengar yang baik, karena ia tak mau bicara tentang dirinya.
3. Tidak Suka Mengungkapkan Kasih Sayang
4. Selalu Lupa dengan Janjinya
5. Posesif
Jika pacarmu meminta kamu untuk berhenti bergaul dengan teman-teman tertentu di awal kalian memulai hubungan, sebaiknya berpikir kembali untuk berpacaran dengannya.
Tipe pria yang suka selingkuh !! Pacar kamu salah satunya ??
Reviewed by Siapa
on
October 05, 2017
Rating:
No comments: